Selasa, 25 Desember 2018

Selasa, 23 Oktober 2018

Tik tok tik tok detak jam dinding di kantor menunjukkan pukul 23.00 wib +++, Mataku masih menatap monitor komputer di meja kerjaku, Jari tanganku masih menari - nari di atas keyboard komputer. Terasa ada sedikit keram di kaki dan pegal di punggung. Saat ku gelengkan kepala terdengar krek krek krek menandakan kakunya urat leherku. Suara tv lah yang menemani malam kerjaku hingga jam kerja usai. Motor sudah dimasukkan dan pintu sudah di kunci.Menjelang colorbar mending ngeblog dulu ^_^.
Selasa 23 oktober 2018, hari bersejarah untukku, kenapa? Hari itu adalah hari pertama aku menjalankan yang namanya "operasi",Sakit yang aku derita mengharuskanku untuk menjalankan operasi. Sudah lama sakit itu bersarang di badan ini,Tapi mulai terasa saat bulan puasa tahun ini 2018.Sedih rasanya 2 hari bolong puasa ramahdan 2018, Karena badan memang tidak sanggup menahan rasa sakitku. Usai lebaran, untuk pertama kalinya aku dirawat di rumah sakit. Pertama kali pula merasakan pergelangan tangan di tusuk jarum infus, Sedikit perih saat di tusuk dan terasa agak pegal. Terbaring di atas ranjang rumah sakit yang memang pas untuk satu orang. Di kamar cendana 21 yang berisikan 8 orang termasuk diriku, Saling sapa dan bertanya apa penyakit yang sedang diderita,Ditemani satu tv yang telah di stel otomatis waktu on dan off nya.Setelah 3 hari aku keluar dari rumah sakit dengan sedikit ribetnya admisitrasi.
Diagnosa awal di rumah sakit aku mengidap batu empedu dan liver tahap I. Kalau flu, demam, batuk, sakit gigi sudah sering ku alami.
Tapi ini penyakit yang tidak pernah aku tahu dan asing yang pernah ku alami
Mata terlihat kuning dan badanpun juga menguning serta badan terasa gatal
Meskipun sudah keluar dari rumah sakit, tapi penyakit itu belum hilang
Pihak rumah sakitpun menganjurkan untuk kontrol. Setelah kontrol beberapakali tidak ada perubahan dan aku mulai mengabaikan kontrol. Sudah tidak kontrol lagi hampir 1 bulan lebih, sakit itu kambuh lagi dan bahkan parah. Menggangu aktivitas sehari - hari bahkan saat kerjapun pernah kambuh Pukul 02.15 wib. Sakit itu kambuh dan aku pun di bawa ke rumah sakit lagi.
Kali ini rumah sakit yang berbeda, dengan maksud mendapatkan pelayanan yang tepat. Setelah melihat diagnosa dari rumah sakit sebelumnya
Rumah sakit yang ini menganjurkan ku untuk melakukan operasi agar tidak terjadi komplikasi.
Berkecamuklah pikiranku mendengar saran dari dokter tentang operasi. Setelah 3 hari di rumah sakit akupun pulang dan dokter memberiku kontrol. Surat kontrol itu sekaligus surat persetujuan operasi dari pihak rumah sakit. Terjadi obrolan yang serius antara aku dan orang tuaku mengenai hal tersebut.
Keluargaku memantapkan diriku untuk melakukan operasi tersebut. Tujuannya agar aku tidak merasa kesakitan lagi saat sakit itu kambut. Mereka merasa sedih saat aku meringkuk kesakitan dengan wajah yang pucat.
Senin 22 oktober 2018 aku kembali dengan membawa surat itu, Yang menandakan kalau aku bersedia di operasi (angkat empedu).Selasa 23 oktober 2013, jam menunjukkan pukul 08.30 wib. Aku sudah berada di ruang operasi.Aku baru tahu kalau orang operasi itu telanjang bulat, sedikit malu dengan susternya.Selang infus disuntuk dan aku mulai kehilangan kesadaranku (gelap). Tidak tahu berapa lama aku tertidur selama operasi berlangsung, hanya dokter yang tahu. Lirih terdengar dokter menyebut namaku dan memintaku menyebutkan sebuah angka. Kesadaranku mulai pulih dan mataku mulai terbuka tap badan masih lemas. Sekitar pukul 10.30 wib aku sudah kembali ke kamar rawatku.Terasa sedikit perih di bagian perutku, akupun belum berani untuk melihatnya
4 hari di rumah sakit aku diizinkan pulang melakukan perawatan di rumah

Alhamdulillah, setelah operasi itu sakitnya tidak lagi datang (kambuh)
Sampai tulisan ini dibuat, tubuhku merasa baikan
Luka bekas operasi masih belum menyatu dengan kulit
Mualpun masih terasa saat mengendarai motor di jalan bebatuan
Sewaktu masih sakit aku pernah bernazar
Insyaallah 2019 akan ku bayar termasuk puasa yang bolong

Masih merindukan seseorang yang ingin memelukku tak tahu itu siapa
Terimakasih ^_^







Minggu, 25 November 2018

Hmm 29th

Sudah November aja nih ... pengen nulis tentang Birtday ku bulan agustus kemarin tapi karena ada suatu kendala dengan keadaan fisiku yang drop, kejadian itu bakal aku posting di lain judul. Oke seperti yang sudah - sudah setiap tanggal 10 Agustus itu adalah hari dimana aku dilahirkan di bumi ini 29 tahun yang silam dan tepatnya 10 agustus 2018 ini dan seperti biasa pula tidak ada yang spesial di hari lahirku ini. Gak perlu ku tulis ulang lagi kan xixixi malah bikin aku nyesek aja ngingetnya. Sepertinya tidak perlu orang lain untuk memanjakan diriku di hari lahirku yah walaupun pengen. Mungkin aku perlu memanjakan diri sendiri, refreshing sendiri kemana kek.
Sekarang jadwal kerja juga sudah berubah, waktu memanjakan diri juga agak longgar kalau pas off sekitar satu hari setengah (lumayan). Mesti bisa memanfaatkan waktu itu buat refreshing otak dan badan. Ayo pikir - pikir kemana enaknya ... !!!
Selamat hari lahir Muhammad Susanto

Selasa, 20 Maret 2018

Resign?¿

Jadi Bad Mood kalau mendengar namanya. Semua berubah seteleh dia memasuki tempat dimana aku bekerja. Perusahaan sekarang berada dalam kendalinya. Semua yang berhubungan dengan kerjaan apapun itu dia harus tau baik itu omset, penayangan, materi dan sebagainya. Pak Bos yang lama sudah menyerahkan sepenuhnya ke dia. Ku akui kerjanya bagus, maunya cepat, cerdik (mungkin), pinter cari muka, hanya saja selalu membandingkan kerja teman-temannya. Porsi kerjanya teman satu dengan yang lainnyakan berbeda dan tidak bisa disamakan. kalau ada kesalahan teman selalu dibesar - besarkan, bukannya membimbing teman itu agar berhati-hati tapi malah berkomentar pedas yang membuat semangat kerja jadi DOWN dan konsentrasipun jadi hilang.
Dari awal kemunculannya kembali saja sudah merubah suasana kantor jadi panas. Jujur aku tidak menyukai sikapnya yang seperti ini sekarang. Dulu dia tidaklah seperti ini. Dulu dia orangnya supel, rame, rama, menyenangkan dan sekarang berubah 180 derajat dari dewi menjadi devil (hanya kiasan hehe). Sudah hampir kurang lebih 7 tahun aku bekerja disini. Mungkin sudah batasnya juga rezeki ku disini dan mungkin dia juga ingin aku RESIGN. Sepertinya aku harus cari kerja baru neh sebelum aku resign biar enggak nganggur-nganggur banget. Mana sebentar lagi masuk bulan Ramadhan, Sudah tepatkah keputusanku ini?

RI?Z

Salam kenal bro ... itu awal pertama kali aku dapat whatsapp dari dia. Dia memperkenalkan dirinya dengan nama Riza. Aku tidak tahu dia dapat nomor whatsappku dari siapa, bisa saja dia dapat dari coretan-coretanku di beberapa tempat. Ada 3 tempat aku menyoretkan nomorku, yaitu di Taman Rimba (tepatnya di arena ex-MTQ), Pos kamling Pasir Putih dan di kamar bilas Tepian Rajo (TR). Dia suka renang, mungkin dapat dari coretanku yang ada di kamar bilas Tepian Rajo. Setelah aku tanya dapat dari mana nomor whatsappku eh katanya malah dari teman IG nya, wew siapa ya?, yah whateverlah. Riza itu nama asli bukan ya? hmmm soalnya dia pernah posting IG nya dan nama IG nya Putra_Malik1988.
Awal perkenalan aku sedikit cuek supaya dia penasaran, hmmm setelah beberapa hari enggak di chat sama dia eh kok malah aku yang penasaran hehehe. Sekarang malah aku yang sering chat dia. Jujur saja aku suka sama Face-nya, face-nya buat aku nyaman xixixi. Sebenarnya akunya saja yang ngerasa kayak gitu, enggak tau dengan dia nya. Setiap kali dia update status di WA dengan foto-foto nya selalu buat aku kesemsem sendiri. Face-nya jadi penawar letihku kalau pulang kerja atau lagi bad mood, adem banget face-nya, enggak tau kalau ketemu aslinya.
Sampai coretan ini aku buat, aku belum pernah ketemu dengan dia. Aku belum berani ketemu dengan dia. Sebenarnya pengen banget ketemu dengan dia. Beberapa kali aku chat ke di kalau Aku pengen peluk dia, dia cuma ketawa saja, padahal aku serius dan ngarep kalau dia balas yuk ketemuan, Tapi tidak direspon kayak gitu. Keinginan yang konyol banget haha ...
Terima kasih Riza.
Riza aku pengen peluk kamu !!!

Minggu, 07 Januari 2018

2018

Hello Bloggie, udah tahun baru aja neh. Selamat tinggal 2017 dan selamat datang 2018. Tak terasa setahun lagi udah ku lalui. Target hidup masih ada yang belum tercapai. Tak perlu disebutkan karena terlalu privasi hehehe, Walaupun aku tau blog-ku ini view nya sedikit hihi. Ada beberapa hal yang aku jalani selama tahun 2017 salah satunya hmmm Program Diet ^_^
Awal tahun 2017, aku sudah berniat (InsyaAllah lanjut) untuk mengurangi porsi makanku.
Diawali dengan tidak mengkonsumsi daging ayam secara utuh (pure daging ayam). Alhamdulillah setahun aku lalui dan sampai akhir tahun aku masih bisa menjaganya.
selain itu aku juga berniat untuk tidak mengkonsumsi jajanan yang berbau ayam seperti Bakso, Mie Ayam, Sate, Soto dan yang berbau ayam lainnya Seminggu awal ya bisalah, namun pas hampir sebulan menahan dan mulai berpikir sepertinya sedikit berlebihan. Kemudian aku mulai mengubah sedikit pola makan jajanan itu, aku coba dengan pola 1 bulan sekali saja makannya tapi jajanan yang boleh aku makan cuma Bakso, karena bakso itu aku pikir enggak pure ayam sebab dicampur dengan tepung ya?, kalau Sate, Soto, Mie Ayam itu masih pure ayam asli yang diolah.Dan Alhamdulillah ternyata bisa terjaga, mudah - mudahan bisa seterunya.
Di tahun 2018 ini aku pun juga punya program dietku. Kalau di tahun 2017 masih makan bakso sebulan sekali, nah di 2018 ini niatku pengen bener - bener STOP makan Bakso, yang lain aja bisa aku tahan yang bakso ini pasti bisalah. Selain itu di tahun 2017 aku juga masih sering mengkonsumsi Mie Instant. Di 2018 ini aku juga mau mengurari jatah makan mie instant juga. Awal tahun mungkin aku bisa mulai seminggu 1x makannya. Kalau 1 sampai yah 2 3 bulan aku bisa menahannya mungkin bulan ke 4 aku coba mengurangi lagi frekuensi makannya, bisa jadi 2 minggu sekali terus sebulan sekali dan semoga 3 atau 2 bulan terakhir 2018 aku bisa bener - bener STOP makan mie instant.
Yah pola makan saja sebenarnya belum cukup buat ngurangi postur tubuhku yang saat ini. Olahraga juga penting buat kesehatan badan biar fit. Semoga 2018 ini bisa kurang banyak, 2017 lumayan kurang banyak berat badanku .... semoga tambah banyak lagi kurangnya di tahun 2018 ini dan dapet jodoh juga, udah umur nih... AMIN !!!